Entertainment : Andi Soraya Buka-bukaan Soal Rudi Sutopo yang Mantan Napi Setelah Mobil,

Jannet 05.18
Setelah Mobil, Andi Soraya Buka-bukaan Soal Rudi Sutopo yang Mantan Napi
Foto: Pool

Ribut-ribut di antaar Andi Soraya dan mantan suaminya Rudi Sutopo masih terus berlanjut. Setelah soal, mobil hingga barang-barang KW, Andi buka-bukaan tentang sosok Rudi yang dulunya adalah mantan narapidana.

Andi mengelak dirinya menikahi Rudi karena materi. Alasan ia dulu mau dinikahi karena ia merasa simpati dengan sosok Rudi yang baru saja keluar dari tahanan.

"Tidak ada saya menikah dengan Rudi karena Rudi orang kaya. Karena saya bertemu beliau pas dia di penjara setelah itu nggak lama beliau keluar karena bebas bersyarat. Saya nikahi dia karena simpati," ujar Andi Soraya saat ditemui di lokasi syutingnya di Bekasi, Selasa (14/2/2017) malam.

Lebih lanjut, ibu satu anak ini mengatakan saat menikah dirinya tak melihat masa lalu sang mantan suami. Namun dirinya kecewa karena menilai Rudi banyak bicara hal yang tak benar tentang dirinya usai bercerai.

"Di sini aku cuma membuka apa yang terjadi di saat aku menikah dengan dia bukan di saat aku sudah cerai dengan Rudi jadi tolong agak dewasa sedikit," tuturnya lagi.

Satu hal yang Andi Soraya inginkan yakni, niat baik Rudi Sutopo untuk mengklarifikasi semua hal yang pernah ia lontarkan tentang dirinya ke publik. Terlebih ia merasa tak menuntut banyak hal dari sang mantan suami selama menjalani pernikahan.

"Saya dari awal mau bangun pernikahan yang sakinah mawadah warahmah. Aku cari orang yang bs melindungi saya bukan melindungi saya dengan uang, uang bisa dicari. Saya pikir kita bisa lupakan masa lalu, tutup buku, maju ke depan, tidak melakukan hal yang tdk baik, tidak bersinggungan dengan ranah hukum lagi, makanya saya bantu kamu pulihkan nama baik kamu di pencitraan bisnis kamu. Kalau kamu tidak nikah dengan Andi Soraya kamu tidak akan seperti itu, kamu tidak bersyukur malah zolimi saya," pungkas Andi Soraya.


Source: detikcom

Artikel Terkait

EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.