Siapa sih yang bisa move on dari drama Korea hits berjudul Descendants of the Sun (DOTS)? Pecinta K-Drama pastinya sudah hafal dong setiap dialog dan adegan-adegan romantisnya!
Tak heran jika keberhasilan drama hits ini menuai banyak pujian sekaligus kesuksesan bagi para pemainnya.
Bahkan, banyak kabar baik terus berdatangan dari bintang-bintang DOTS!
Mulai dari kabar Song Joong Ki yang akan memerankan drama series Netflix terbaru berjudul 'Kingdom', sampai hebohnya kabar hubungannya dengan lawan mainnya, Song Hye Kyo!
Nah, kali ini penggemar DOTS lagi-lagi dibuat bahagia nih, karena aktris Kim Ji Won, yang berperan sebagai karakter Yoon Myung Joo, dikonfirmasi akan mengambil peran sebagai female lead dalam sebuah film historical!
Pada 6 Juli kemarin, agensi yang menaunginya, King Kong by Starship Entertainment, mengatakan, "Kim Ji Won dikonfirmasi akan mengambil peran sebagai female lead dalam sebuah film historical berjudul 'Detective K3' (judul tentatif). karena ini merupakan film historical pertama yang akan ia bintangi."
Mohon berikan dukungan sebanyak-banyaknya kepada Kim Ji Won,
Diketahui, 'Detective K3' merupakah sebuah trilogi dari seri 'Detective K'. Seri tersebut dikenal sebagai film spinoff milik Korea dari film Sherlock Holmes. yang tampil sebagai duo detektif lucu.
Nama-nama aktor dan aktris ternama yang sempat membintangi seri 'Detective K' adalah Kim Myung Min dan Oh Dal Soo,
Dalam drama 'Detective K3' ini, Kim Ji Won akan tampil sebagai wanita dengan aura misterius yang akan membantu para detektif memecahkan kasus. film ini akan membawa penonton melihat petualangan misterius tiga bintang ini dalam menyelesaikan kasus 'seri pembunuhan vampir'. Bersama karakter yang dibintangi Kim Myung Min dan Oh Dal Soo,
Dikabarkan film 'Detektif K3' ini akan mulai proses syutingnya pada bulan Agustus mendatang.
Sukses terus ya, Kim Ji Won!
Source: soompi
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.